Menjelajah Keindahan Belitung “Pesona Pulau Lengkuas, Ikon Negeri Laskar Pelangi”

Menjelajah Keindahan Belitung “Pesona Pulau Lengkuas, Ikon Negeri Laskar Pelangi”

Pulau Lengkuas merupakan salah satu destinasi paling ikonik dalam perjalanan hopping island di Belitung. Terletak sekitar 30 menit perjalanan kapal dari Pantai Tanjung Kelayang, pulau ini menawarkan keindahan yang membuat wisatawan selalu ingin kembali, rasanya belum Ke Belitung kalau belum ke pulau yang satu ini.

Ikon utama Pulau Lengkuas adalah Mercusuar Tua yang masih aktif digunakan hingga sekarang. Bangunan bersejarah ini menjulang tinggi dan berfungsi sebagai penanda penting bagi kapal yang melintas di perairan sekitarnya. Meskipun pengunjung saat ini belum diperbolehkan masuk dan naik ke Mercusuar, pesona panorama sekelilingnya sudah cukup memukau.

Selain itu, Pulau Lengkuas juga terkenal dengan formasi batu granit raksasa yang tersebar di tepi pantai. Spot yang  kerap menjadi latar favorit bagi para wisatawan yang berkunjung ke Pulau Lengkuas.

Rasanya kurang lengkap jika berkunjung ke Pulau Lengkuas kalau nggak berenang, snorkeling menjadi aktivitas favorit wisatawan yang berkunjung ke Pulau Lengkuas, Panorama terumbu karang dan sekelompok ikan hias yang berenang bikin aktivitas snorkeling makin menyenangkan.

Pulau Lengkuas bukan sekadar destinasi wisata, melainkan menjadi simbol keindahan Belitung yang berkelanjutan. Perpaduan mercusuar bersejarah, batu granit megah, dan pesona bawah laut yang memukau menjadikannya ikon sejati Negeri Laskar Pelangi. (NOVA)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *